-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITAINHIL.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Video

    Bupati Inhil Hm Wardan Tekankan Kader PKK Harus Mamahami Tupoksi

    Mimin
    Jun 9, 2022, June 09, 2022 WIB Last Updated 2022-07-11T15:46:09Z

     


    Beritainhil.com - Tembilahan : Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Drs HM Wardan MP membuka secara resmi pelatihan dan pembinaan kader TP PKK kabupaten Inhil tahun 2022, bertempat di aula hotel Inhil Pratama Tembilahan, Kamis (9/6)



    Pada sambutannya Bupati HM Wardan MP menekankan bahwa para kader PKK harus mengerti dengan peran dan fungsi dari jabatannya selaku ketua PKK di setiap Kecamatan dan desa

    "Para kader PKK tentu harus mengerti apa peran serta fungsi nya sebagai penggerak baik itu di kabupaten, kecamatan hingga desa dalam upaya mendukung program pemerintah yang ada di wilayah tugas nya," ujarnya

    Beliau juga menjelaskan dengan adanya pelatihan ini di harapkan mampu menciptakan para kader PKK yang berkualitas

    "Selain pelatihan, Sinergi juga sangat di perlukan, jadi para tim PKK yang ada di kecamatan dan desa jangan segan untuk menyambangi kantor PKK Kabupaten dalam hal bersilaturahmi serta mensinergikan program PKK Kabupaten untuk juga di terapkan di kecamatan dan desa," tambahnya



    Kegiatan ini di lanjutkan dengan pemberian materi yang lansung di pimpin oleh Ketua TP PKK kabupaten Inhil Hj Zulaikha Wardan

    "Semoga sepulang dari pelatihan ini, ilmu yang di dapat bisa di terapkan di wilayah kerja ibu masing masing," harap Bupati HM Wardan.

    Pelatihan dan pembinaan kader PKK ini di ikuti oleh 100 orang peserta yang terdiri dari 19 Kecamatan Se Kabupaten Inhil.



    Editor : Rezki

    Komentar

    Tampilkan

    No comments:

    Post a Comment

    Terkini