-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITAINHIL.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Video

    HUT TNI ke 76, Kodim 0314 dan PMI Inhil Gelar Donor Darah

    Sep 29, 2021, September 29, 2021 WIB Last Updated 2021-09-29T10:43:41Z

    BERITAINHIL.com - Tembilahan : Dalam rangka menyambut HUT Ke-76 TNI Tahun 2021, Kodim 0314/Inhil bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Inhil menggelar kegiatan Bakti Sosial Donor Darah di , Rabu (29/9/2021). 


    Berlokasi di Markas PMI Jl. Veteran kegiatan donor darah ini diikuti oleh Anggota TNI, Polri, Satpol PP, serta Ormas LBDH dan Sukarelawan. Kegiatan ini bertujuan membantu PMI Kabupaten Inhil mengumpulkan stok darah yang dibutuhkan oleh Masyarakat. 


    Dalam sambutannya Dandim 0314/Inhil yang diwakili Pasi Log Kapten Inf Riswanto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua PMI Inhil yang mana kerjasama ini akan terus dilanjutkan untuk program-program berikutnya. 

    "Kami dari TNI siap untuk membantu PMI di Kabupaten Inhil, karena dalam rangka menyambut HUT TNI Ke-76 ini kami juga ada program dari Komando atas untuk menjalankan kegiatan donor darah seperti ini". Pungkasnya 


    Sementara itu Ketua PMI Inhil Hj. Zulaikhah Wardan dalam wawancaranya juga mengucapkan terimakasih kepada TNI dan Polri yang pada hari ini telah melaksanakan donor darah. Ucap Zulaikhah 


    Zulaikhah menjelaskan keperluan darah Masyarakat setiap bulannya memang masih sangat banyak, dimana ketersediaan darah di PMI masi berada di 50% untuk dipenuhi, dengan kebutuhan Masyarakat sekitar 600 kantong setiap bulannya dan sampai saat ini kita baru bisa penuhi sekitar 300-350 kantong. Jelasnya 


    "Dengan dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan juga dapat memberikan informasi kepada Masyarakat agar dapat meningkatkan partisipasinya untuk menjadi pendonor darah dengan bisa langsung mendatangi Markas PMI". Tambahnya 


    Terakhir Zulaikhah juga berharap dengan momen-momen seperti ini seluruh Kecamatan kiranya juga dapat mengikuti. Kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan di Markas PMI dan bisa juga kita yang diundang ke lokasi dimana akan dilaksanakannya kegiatan donor darah. Tutup Zulaikhah 


    Turut hadir pada kesempatan, Asisten II H. Mukhtar T yang juga selaku Sekretaris PMI Inhil, Wakil Ketua PMI beserta jajaran, Dandim 0314/ Inhil diwakili, Polres Inhil diwakili.(*)

    Komentar

    Tampilkan

    No comments:

    Post a Comment

    Terkini