TfClBUdoGUM6BSO0TfYlGUziBY==

Bupati dan Ketua DPRD Inhil Tinjau Karhutla Menggunakan Helikopter


BERITAINHIL.COM - INHIL : Musim kemarau telah tiba di wilayah Provinsi Riau khususnya Di Inhil yang beberapa hari lalu mulai terjadi kabut akibat kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Menanggapi hal tersebut Bupati, ketua DPRD Inhil serta Unsur Forkopimda tinjau secara langsung lewat udara dengan menggunakan helikopter.


Dari hasil pantauan Karlahut, Senin (01/03/2021) siang yang dipimpin lansung Bupati HM.Wardan mengatakan titik panas yang ada di wilayah Kabupaten Inhil masih aman dan terkendali. 


“ untuk wilayah Inhil titik panas masih terpantau aman dan terkendali” ujar bupati



Lebih lanjut Bupati HM.Wardan menjelaskan saat ini memasuki musim kemarau yang panjang berdasarkan pantauan BMKG, diharapkan kepada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan membakar, karena dampaknya sangat berbahaya sekali. 


“Pantaun BMKG musim kemarau masih panjang, di harapkan masyarakat agar tidak membuka lahan dengan membakar” ujarnya



Terakhir bupati mengimbau  kepada seluruh komponen masyarakat, baik itu organisasi maupun kelompok masyarakat apabila mengetahui ada kebakaran lahan dan hutan agar  bersama-sama untuk memadamkan jangan sampai berkembang lebih besar hingga berdampak bagi kehidupan. 


“ saya mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat bila terjadi karhutla agar segera memadamkannya bersama-sama”,pungkasnya . (Rls)




Editor : Dy

Comments0

Type above and press Enter to search.