-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITAINHIL.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Video

    Kapolres Inhil Bersama Forkopimda Hadiri Apel Penanggulangan Bencana Alam

    Nov 9, 2020, November 09, 2020 WIB Last Updated 2020-11-09T06:18:43Z



    BERITAINHIL.COM - TEMBILAHAN : Acara apel pagi yang diselenggarakan Bupati Inhil dalam rangka 'kesiapan penanggulangan bencana alam' turut di hadiri Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan di lapangan Kantor Bupati Inhil, Senin (09/11/20).




    Dalam kesempatan itu turut hadir juga Forkopimda dan seluruh elemen lainnya, Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan mengatakan, kegiatan ini merupakan antisipasi jika terjadi bencana sewaktu-waktu.



    "Kegiatan Apel Penanggulangan bencana alam ini merupakan bentuk kesiapansiagaan kita dalam menanggulangi bencana yang kerap terjadi," ujar Kapolres.




    Lebih lanjut orang nomor satu di Kapolres ini menuturkan dalam menangani bencana harus saling bersinergi tidak bisa di hadapi sendirian. "Dengan bersinergi dalam menangani bencana Insyaallah akan lebih ringan diatasi," tukas Kapolres.





    Kemudian Kapolres katakan sangat mengapresiasi kepada seluruh BPBD dan elemen yang berpartisipasi dan bersinergi yang selalu sigap dalam mengatasi bencana di kabupaten Indragiri hilir ini.




    Terakhir Kapolres menuturkan meskipun telah menggelar penanggulangan bencana alam, ini hanya bentuk antisipasi saja, ia berharap semoga tidak ada bencana yang menimpa kota tembilahan khususnya wilayah kabupaten Indragiri hilir.



    "Dengan dilaksanakan kegiatan ini kita berharap semoga tidak terjadi musibah apapun yang menimpa kota yang kita cintai ini," tutup Kapolres.

    Komentar

    Tampilkan

    No comments:

    Post a Comment

    Terkini