-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITAINHIL.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Video

    IPPI Sumbar Kembali Menyalurkan Bantuan Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu

    Mimin
    May 11, 2020, May 11, 2020 WIB Last Updated 2020-05-11T07:18:17Z
    BERITAINHIL.com, TEMBILAHAN - Ikatan Pemuda Pelajar Indragiri Hilir Sumatera Barat (IPPI SUMBAR) dan Alumni IPPI Sumbar kembali menyalurkan donasi yg terkumpul dalam bentuk sembako.

    Penyaluran sembako pada masyarakat kurang mampu yang terkena danpak Covid-19 dilakukan secara langsung oleh panitia pengumpulan donasi IPPI Sumbar dengan di dampingi langsung oleh beberapa Alumni IPPI Sumbar.

    "Hari ini, kami salurkan bantuan sembako kepada beberapa warga yg belum pernah menerima bantuan langsung dari pihak manapun. Semoga bantuan kami dan bantuan dari para donatur bisa meringankan beban warga ditengah wabah pandemi covid-19", ujar Apit.

    Hari ini kami sudah menyalurkan secara langsung Sembako kepada 50 KK. Sembako yg kami salurkan berupa beras kwalitas Premium, minyak sayur, gula dan sarden.

    Aksi-aksi seperti ini akan terus kami lakukan untuk meringankan beban antar sesama sampai wabah Covid-19 ini usai.
    Komentar

    Tampilkan

    No comments:

    Post a Comment

    Terkini