-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITAINHIL.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Video

    Pembangunan Fisik Jalan di Desa Teluk Bunian Sudah Capai 54,28 Persen

    Jun 21, 2021, June 21, 2021 WIB Last Updated 2021-06-21T04:32:34Z

    BERITAINHIL.com - Pelangiran : Pelaksanaan pembangunan fisik jalan Desa Teluk Bunian menuju Desa Terusan Beringin Jaya, Kecamatan Pelangiran telah mencapai 54,28 persen, Senin (21/06/2021). 


    Masyarakat di dua desa di Pelangiran yang menjadi sasaran kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMDD) ke-111, sangat merasakan manfaat dari kegiatan pembangunan infrastruktur berupa pembangunan jalan desa.

    Dari target panjang 558 meter pembangunan jalan penghubung Desa Terusan Beringin Jaya saat ini sudah terealisasikan sepanjang 325 meter atau mencapai 54,28 persen, sejak awal pembangunan. 


    Kepala Desa Terusan Beringin Jaya, Abdullah mengatakan bahwa kehadiran TMMD ke-111 tahun 2021 di tengah-tengah masyarakat sangat dirasakan dampak positif dan manfaatnya. 

    "Dengan adanya kegiatan TMMD ini kami merasa budaya bergotong royong bangkit kembali bersama aparat TNI, sehingga jalan di kampung kami menjadi lebih bagus dan dapat dilewati kendaraan roda dua," ungkapnya. 


    Sementara Sekdes Desa Terusan Beringin Jaya, Dedi menuturkan bahwa banyak manfaat yang diperoleh dari kegiatan TMMD, salah satunya program membangun akses transportasi. 

    "Kegiatan ini memberikan kontribusi positif, yakni mempermudahkan masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari dan juga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat," tuturnya.

    Komentar

    Tampilkan

    No comments:

    Post a Comment

    Terkini