-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITAINHIL.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Video

    Pemprov Riau Dipinta Segera Lakukan Lelang Proyek

    Feb 12, 2020, February 12, 2020 WIB Last Updated 2020-02-12T15:09:35Z


    Beritainhil.com, PEKANBARU - Hampir memasuki pertengahan bulan Februari, lelang proyek belum juga dilakukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau untuk merealisasikan program yang telah disahkan di APBD 2020.

    Atas hal tersebut, dikutip dari cakaplah.com, Wakil Ketua Komisi IV,  H Dani Nursalam meminta Pemprov Riau untuk segera melakukan lelang proyek yang telah disahkan di APBD 2020.

    "Kita meminta agar semua persiapan lelang segera direalisasikan, jangan nanti karena keterlambatan, pembangunan infrastruktur jadi terhambat," kata Wakil Ketua Komisi IV, Dani Nursalam, Rabu (12/2/2020).

    Mantan Ketua DPRD Inhil ini juga menambahkan, ada beberapa program prioritas terutama di bidang infrastruktur yang secara teknis membutuhkan waktu cukup lama penyelesaiannya.

    Untuk itu, anggota Fraksi PKB DPRD Riau ini mengingatkan, dari pada nantinya terjadi keterlambatan pembangunan seperti tahun-tahun sebelumnya, mempercepat proses lelang adalah solusi yang tepat.

    "Salah satunya, infrastruktur jalan dan jembatan di Dapil Inhil itu, kondisi jalan dan jembatan cukup memprihatinkan, kita tidak mau karena lelangnya terlambat, pembangunan tidak bisa selesai di tahun ini," tukasnya.

    Editor IN

    Komentar

    Tampilkan

    No comments:

    Post a Comment

    Terkini